PBSI FKIP Uhamka tawarkan Beragam Fasilitas Luar Biasa untuk Mahasiswanya

Fakulitas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Uhamka melalui Program Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia (PBSI) dalam official instagramnya @pbsiuhamka memperkenalkan kepada para calon mahasiswa baru dan juga mahasiwa FKIP Uhamka mengenai fasilitas-fasilitas maju PBSI Uhamka yang siap untuk menunjang kreativitas mahasiswa menjadi lebih kreatif dan berkemajuan.

Melalui official akun instagramnya, PBSI Uhamka memperkenalkan dan memberitahukan mahasiswa begitupun calon mahasiswa yang akan mendaftar ke FKIP Uhamka mengenai apa saja fasilitas fasilitas yang diberikan oleh PBSI Uhamka dalam menunjang dan membangun kreativitas mahasiswa ketika kuliah di PBSI FKIP nanti. 

Fasilitas-fasilitas maju yang ditawarkan oleh PBSI Uhamka antara lain adalah sistem pembelajaran daring melalui Online Learning Uhamka atau OLU. Disaat masa pandemi Covid-19 seperti ini, banyak sekolah dan universitas yang memberlakukan belajar online lewat daring dari rumah. Untuk itu, PBSI FKIP Uhamka memfasilitasi para mahasiswa untuk sharing dan belajar dengan melalui platform Online Learning Uhamka yang canggih sebagai sarana bagi para mahasiswa untuk mendapatkan materi pembelajaran dan sharing berbagi dengan dosen dan teman teman seperkuliahannya melalui platform Online Learning Uhamka yang canggih ini. Sehingga dapat menopang kreativitas mahasiswa melalui platform canggih kebanggan FKIP PBSI Uhamka ini.

PBSI Uhamka juga memfasilitasi Mahasiswa dan calon mahasiswa dengan sistem ruang kelas canggih dan modern atau smart classroom. Sebuah ruang kelas yang maju dilengkapi dengan pendingin udara dan flipboard sebagai sarana bagi para mahasiswa untuk presentasi dan saling berbagi ide, pendapat dan gagasan mereka didepan teman sekelas yang dapat mengasah kreativitas mereka untuk kritis dalam berpikir dalam memberikan inovasi.

Fasilitas yang paling menarik dari PBSI Uhamka adalah bengkel sastra. Bagi mahasiswa yang suka menulis karya sastra, maka fasilitas ini paling cocok untuk menunjang kreativitas mahasiswa dalam menghasilkan karya tulis sastra dengan diskusi dan sharing dengan dosen, alumni dan mahasiswa lain. Sehingga dapat menambah wawasan pengetahuan mahasiswa dalam menulis karyanya menjadi lebih kreatif. 

Fasilitas yang tidak kalah maju lainnya dari PBSI Uhamka adalah Ruang Referensi dan Diskusi atau yang kerap disebut Self Access Learning Center. Disini mahasiswa akan mudah untuk mengakses referensi dari buku buku linguistik dan sastra berbahasa inggris untuk menambah wawasan mereka sehingga menjadikan para mahasiswa dan calon mahasiswa nantinya kaya akan wawasan dan semakin kreatif. “Melalui browsing dan berselancar didunia maya dengan nyaman dan aman, tentu kamu akan menjadi lebih cepat kreatif.” PBSI Uhamka dalam official akunnya.

Selain yang diinfokkan bahwa masih ada fasilitas yang ditawarkan yaitu  Lab Seni Musik dan Budaya juga Ruang Theater dan Tari. Disini para mahasiswa dan calon mahasiswa akan mudah berlatih seni tari dan theater mereka dalam berakting diruangan ini. Official PBSI juga menambahkan di akunnya “Ditambah dengan cermin disisi kiri ruangan, memudahkan para mahasiswa untuk berlatih tarian mereka nanti pada semester ke 4.” sehingga akan menunjang kemampuan akting dan seni tari mereka menjadi lebih ahli.

Untuk itu, dalam menunjang dan meningkatkan minat, bakat dan kreativitas mahasiswa dan calon mahasiswa. PBSI Uhamka sudah siap dengan melalui fasilitas-fasilitas yang canggih dan modern dalam membentuk kreativitas dan karakter para mahasiswa dan calon mahasiswa yang inovatif dan berkemajuan dalam persaingan era globalisasi internasional dan industri 4.0 ini dengan menghasilkan mahasiswa yang inovatif, kreatif, dan berkemajuan.

Prof. Dr. Prima Gusti Yanti selaku Kaprodi PBSI mengungkapkan, “fasilitas yang ditawarkan oleh kami semata-mata akan diberikan untuk mahasiswa PBSI guna untuk menunjang perkuliahan maupun minat bakat mahasiswa PBSI untuk mencapai masa depan gemilang” ujarnya.

Tinggalkan Balasan