Lompat ke konten

Program Studi PGSD UHAMKA Membuka Kelas Internasional

Program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UHAMKA membuka kelas internasional. Pembukaan program tersebut merupakan komitmen program studi PGSD untuk terus meningkatkan kualitas pembelajaran dan selalu berusaha memenuhi kebutuhan guru Sekolah Dasar yang berada di sekolah-sekolah internasional. Pengumuman resmi pembukaan kelas internasional ini diungkapkan oleh Ketua Program Studi dalam rapat koordinasi perkuliahan semester ganjil 2021/2022.

Mahasiswa yang berada pada kelas internasional merupakan mahasiswa pilihan yang diseleksi secara ketat baik kemampuan berbahasa Inggris maupun kemampuan akademiknya. Selain mahasiswa, orang tua mahasiswa juga dilakukan wawancara kesiapan dalam mendukung putra putrinya dalam mengikuti perkuliahan di kelas internasional. Pembukaan kelas internasional ini merupakan salah satu strategi program studi agar mampu bertahan dalam persaingan baik  secara nasional maupun global. 

Berdasarkan hasil seleksi tersebut diperoleh 17 (Tujuh Belas) orang mahasiswa yang dinyatakan lolos untuk masuk kedalam kelas internasional. 

“Kelas Internasional ini dilakukan menggunakan pengantar B. Inggris, sehingga dosen yang mengisi kelas Internasional ini juga merupakan dosen pilihan. Kolaborasi yang tercipta antara mahasiswa dan dosen diharapkan mampu melakukan pembelajaran dengan baik di kelas internasional yang berada di dalam dan luar negeri”  Ika Yatri (Ketua Program Studi PGSD). Pembukaan kelas internasional ini juga mendapat dukungan yang besar dari Dekan FKIP UHAMKA Dr. Desvian Bandarsyah, M.Pd.

Untuk yang belum menentukan pilihan tempat kuliah silahkan mengikuti program tersebut dengan mendaftarkan diri sekarang juga dan ajak teman-temanmu untuk menjadi calon mahasiswa baru di FKIP UHAMKA dengan penawaran program beasiswa beserta persyaratannya dapat diakses melalui https://pmb.uhamka.ac.id/ atau https://linktr.ee/uhamka untuk dapat mengetahui seluruh program studi di Uhamka dan dapat di akses pada https://linktr.ee/fkipuhamka untuk 12 Program Studi Unggulan di FKIP Uhamka atau melalui (https://fkip.uhamka.ac.id/pendidikan-guru-sekolah-dasar/ /081317070015)

Join the conversation

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *