Uhamka Beri Pelatihan Jurnalistik Guru se-DKI
Dosen FKIP dan FEB Uhamka selenggarakan Pengabdian Kepada Masyarakat bersama Dikdasmen Muhammadiyah DKI Jakarta atas kerjasama dengan LPPM Uhamka dengan mengadakan pelatihan menulis jurnalistik dengan manajemen yang tepat bertujuan untuk mengoptimalkan kemampuan menulis jurnalistik khususnya berita kemudian mempublikasikannya di media online sebagai bentuk informasi pemberitaan maupun promosi dan brainding dari lembaga pendidikan di sekolah masing-masing (23/7). Kemampuan menulis jurnalistik dan mempublikasikannya di media online sangat penting untuk mendukung branding pada lembaga pendidikan agar diketahui oleh masyarakat luas. hal tersebut sesuai dengan penuturan Emaridial Ulza selaku sekrtaris Uhamka, “Publikasi berita lembaga pendidikan yang kita bernanung di bawahnya sangat penting untuk menyampaikan konsep pendidikan agar tersampaikan visi dan misi dengan baik kepada stakeholder karena kini dunia sudah berubah yang menguasai negara ini yaitu corong media, maka dari itu media itu penting,” ujarnya. Dilain pihak, Abdul Latif selaku narasumber memberikan edukasi dan pelatihan mengenai menulis jurnalistik di media online. Ia menuturkan ditengah kesibukan aktivitas keseharian sebagai guru seyogyanya kita tetap dapat memanajemen waktu dengan tepat untuk meningkatkan kemampuan menulis jurnalistik khususnya menulis berita sekaligus mempublikasikannya pada media online sebagai bentuk promosi dan membrainding sekolah. “kita sebagai guru, khususnya yang mengajar di sekolah swasta miliki Muhammadiyah sepantasnyalah kita harus membantu sekolah kita dalam mempromosikannya tidak lain…
Read More
Komentar Terbaru